Kamis, 08 September 2016

MENDETEKSI DINI TANDA DAN GEJALA STROKE

Pada artikel sebelumnya, telah dibahas tentang mengenal stroke dan penyebabnya, yang dapat ditemukan di sini. Pada saat ini, saya ingin berbagi informasi mengenai mendeteksi dini tanda-tanda stroke, sehingga kita bisa melakukan langkah-langkah pencegahan sroke. Pencegahan stroke dilakukan dengan mengikuti petunjuk sebagai berikut:
1.    Identifikasi. Tinjau faktor risiko dan Identifikasi risiko pribadi Anda.
2.  Kurangi faktor risiko. Mengurangi faktor risiko stroke dapat dilakukan melalui perubahan gaya hidup dan jika diperlukan dapat juga melalui obat-obatan.
3.    Waspadai tanda dan gejala stroke. Mengenali tanda-tanda dan gejala stroke, akan membantu menyelamatkan nyawa karena serangkan stroke.
Tanda dan gejala stroke sebenarnya dapat dideteksi secara dini dengan beberapa metode, namun kebanyakan orang mengabaikan tanda-tanda tersebut. Ketidaktahuan akan tanda-tanda stroke, menyebabkan kebanyakan menganggap bahwa tanda-tanda tersebut merupakan gejala karena kelelahan atau penyakit ringan lainnya.
National Stroke Association, sebuah lembaga yang concern dengan pencegahan dan penanganan stroke di Amerika memberikan sebuah pedoman untuk mengenal tanda-tanda stroke secara dini. Mereka juga membuat sebuah poster untuk mengingatkan masyarakat agar waspada terhadap tanda dan gejala stroke. Mereka menyebut metode untuk mendeteksi dini stroke dengan istilah FAST (Face – Arms – Speech – Time).
Metode FAST untuk mendeteksi tanda dan gejala stroke
Metode FAST untuk mengenal
tanda dan gejala stroke
F (Face) merupakan tanda stroke yang bisa diamati di bagian wajah. Kita dapat mendeteksinya dengan cara tersenyum dan kemudian melihat apakah satu bagian wajah turun/terkulai ? A (Arms) merupakan tanda stroke yang dapat diamati melalui lengan. Angkatlah kedua lengan sampai lurus ke depan, dan kemudian deteksi, apakah satu lengan seperti kehilangan tenaga dan kemudian jatuh ke bawah ? S (Speech) merupakan tanda stroke yang dapat diidentifikasi dari suara, apakah suara terdengar cadel atau aneh tidak seperti biasanya? Apabila kesemua hal ini terjadi, maka itu merupakan suatu tanda stroke yang harus diwaspadai. Adapun T (Time) merupakan himbauan agar menghubungi petugas kesehatan apabila kita atau orang lain mengalami ketiga tanda yang disebutkan di atas.

Selain tanda dan gejala di atas, masih terdapat tanda-tanda lain, diantaranya adalah kelemahan pada satu sisi tubuh, mati rasa wajah, sakit kepala yang tidak biasa dan berat, kehilangan penglihatan, mati rasa dan kesemutan, jalan yang mulai goyah. Tidak ada salahnya kita berupaya mencegah stroke dengan mengenai tanda dan gejalanya secara dini. Pencegahan merupakan langkah yang lebih baik daripada harus mengobati. Tidak ada salahnya kita berupaya mencegah stroke dengan mengenal tanda dan gejalanya secara dini. Pencegahan merupakan langkah yang lebih baik daripada harus mengobati.

Sumber Referensi:
http://www.stroke.org/understand-stroke/preventing-stroke.
http://www.health.harvard.edu/womens-health/8-things-you-can-do-to-prevent-a-stroke.

Berbagi Informasi
Berbagi Informasi Updated at: Kamis, September 08, 2016

3 komentar:

Terima Kasih Atas Kunjungannya
Harap berkomentar yang santun
dan tidak ada unsur SARA dan pornografi
Maaf, komentar dengan link aktif akan dihapus